Kali ini kita akan membahas tentang cara memilih model kacamata yang cocok dengan bentuk wajah, karena setiap orang memiliki bentuk muka yang berbeda. Begitu juga dengan mata, organ penting ini harus senantiasa kita jaga agar tidak mengalami masalah. Sebagian orang yang mempunyai gangguan penglihatan menggunakan kacamata sebagai alat bantu agar fungsi mata tetap dapat optimal.
Meskipun kebanyakan kacamata digunakan sebagai alat bantu penglihatan, namun tidak sedikit yang memakai kacamata karena untuk menjaga penampilan agar terlihat lebih menarik. Dan komponen penting yang harus diperhatikan dalam kacamata ini adalah frame dari kacamata tersebut.
Pemilihan frame kacamata yang tepat akan dapat menutup kekurangan dari wajah si pemakainya, misalnya untuk tipe wajah bulat dan wajah berbentuk kotak, maka frame kacamata yang sesuai adalah tidak sama diantara keduanya.
Berikut ini sedikit tips menentukan frame kacamata yang sesuai dengan bentuk wajah agar dapat menambah cantik penampilan anda pada saat dikenakan:
Untuk wajah bulat, sebaiknya memilih jenis frame yang memiliki peyangga hidung bening sehingga memberikan kesan wajah menjadi lebih sempit dengan mata yang terlihat lebih lebar.
Untuk wajah kotak atau persegi, sebaiknya memilih frame dengan sudut lengkung atau bentuk frame yang bulat sehingga saat dilihat maka akan dapat menutupi kekurangan anda pada rahang yang kokoh.
Untuk wajah segitiga, pemilihan frame yang tepat adalah yang memiliki bentuk mata kucing atau frame dengan aksen warna yang kuat ditengah frame sampai ke bingkainya.
Untuk wajah lonjong, sebaiknya memilih frame kacamata yang melebar dan berbentuk kotak sehingga kesan wajah anda menjadi lebih sempit.
Untuk wajah oval, tidak ada masalah jika harus mengenakan frame berbentuk apa saja, karena wajah oval merupakan paling ideal jika dipadukan dengan kacamata. Namun yang paling bagus dikenakan untuk wajah oval adalah frame berbentuk persegi.
Untuk wajah yang memiliki bentuk seperti hati, maka frame kacamata yang cocok adalah frame dengan bentuk bulat dan bingkai tipis atau tanpa bingkai.